Bergerak, Cegah Obesitas Pada Anak

Bermain tak selalu berdampak buruk bagi anak. Terutama dalam menjaga berat badannya. Permainan yang membuat anak berlari, melompat, dan menggerakkan tubuhnya cukup ampuh menghindarkannya dari berat badan berlebih.

Menurut dr Genis Ginanjar Wahyu penulis buku Obesitas Pada Anak, permainan anak yang dilakukan secara berkelompok melatih anak untuk aktif secara fisik, menguatkan otot, melatih kemampuan berkomunikasi, dan bersosialisasi.

Saat bermain, anak lebih banyak menggunakan energinya dibanding saat dia hanya menonton televisi. Di depan televisi anak lebih senang ditemani makanan yang tinggi garam, gula, dan kalori. Bila tidak diimbangi aktivitas fisik maka dengan cepat anak menjadi kegemukan.

Ajak anak melakukan permainan outdoor yang membuatnya bergerak tanpa dipaksa. Hindari menyediakan televisi dan komputer di dalam kamar agar Anda tetap dapat mengontrol waktu dan tayangan yang dia tonton.

0 komentar:

Posting Komentar